Salah satu petinggi Federal Reserve AS melihat adanya sinyal cerah bahwa Eropa nampak dapat menangani krisis hutangnya dan mengatakan bahwa bank sentral AS mungkin tidak perlu mengambil langkah tambahan untuk mengantisipasi potensi dampaknya.
William Dudley, presiden Federal Reserve New York, mengatakan kecemasan likuiditas Eropa mereda, dan biaya pendanaan pemerintah Eropa telah turun. Ia mengatakan pemerintah As sedang mengamati dengan seksama dan mendukung keputusan untuk menyediakan jalur swap dollar untuk Eropa sebagai minat utama AS.
"Saya berharap Eropa dapat mengatasi kesulitan fiskal saat ini dengan efektif," ucap Dudley pada komite House of Representatives Financial Services AS. "Saat ini, meski tidak mengantisipasi usaha lebih lanjut dari Federal Reserve untuk mengatasi dampak penyebaran dari Eropa menuju AS, kami akan terus memantau situasi dengan ketat."
Semoga info ini bermanfaat.
Salam CUan :)