Selasa, 03 April 2012

Manufaktur Solid, Sterling Melejit


Poundsterling melesat hingga ke level tertinggi 4½-bulan versus Dollar AS pada hari Senin pasca data PMI bulan Maret secara tak terduga menunjukkan sektor manufaktur Inggris berekspansi dengan laju tercepat dalam 10 bulan, yang mengindikasikan jika ekonomi mungkin dapat terhindar dari bahaya resesi.

Beberapa analis menilai jika Cable masih berpotensi melanjutkan penguatan dengan indikator teknikal yang tetap bullish, dan jika data PMI lain yang dirilis pekan ini juga berhasil melampaui ekspektasi.

Investor terlihat waspada dalam mendorong Sterling terlalu tinggi mengingat spekulasi pelonggaran kuatitatif lanjutan dari BoE untuk mendongkrak pertumbuhan.

"Sentimen positif dari PMI kemungkinan belum akan memicu respon kebijakan moneter yang signifikan. BoE nampaknya belum berniat untuk menaikkan suku bunganya," kata Adrian Schmidt, analis mata uang Lloyds. "Data pekan lalu bahkan membuka peluang bagi BoE untuk memperpanjang QE pada Mei nanti.

Meskipun bukan faktor pemicu rally kuat Sterling, investor sebaiknya menahan diri untuk menjual."

Semoga info ini bermanfaat.

Salam CUan :)