Dollar Australia menguat terhadap sebagian besar dari 16 mata uang yang paling banyak diperdagangkan seiring terjadinya rally pada harga saham, yang mendukung permintaan untuk aset yang berimbal hasil lebih tinggi. Mata uang Australia juga bergerak lebih tinggi terhadap Yen setelah Menteri Keuangan Jepang Yoshihiko Noda mengisyaratkan jika pemerintah siap untuk melakukan intervensi pasar lagi.
Aussie berhasil mencapai level tertinggi sejak 5 Agustus setelah terus melemah terhadap mata uang AS selama dua minggu terakhir. "Aussie telah oversold dalam beberapa minggu terakhir," kata Omer Esiner, kepala analis pasar Commonwealth Foreign Exchange Inc., sebuah broker mata uang di Washington. "Jadi tidak mengejutkan jika kemudian Aussie berhasil bangkit kembali dalam sebuah sesi perdagangan yang dipenuhi sentimen resiko."
Noda telah menyatakan bahwa "situasi yang tidak stabil" masih terus berlanjut, dan pemerintah telah siap untuk melakukan "tindakan agresif jika memang perlu". Tindakan tersebut akan menjadi upaya intervensi Jepang yang ke-3 dalam setahun guna melemahkan Yen dan membantu eksportir.
Semoga info ini bermanfaat.
Salam CUan :)