Selasa, 19 Juli 2011

Aussie Terimbas Aksi Hindar Resiko

Dollar Australia terjatuh seiring merebaknya spekulasi bahwa petinggi di Eropa akan gagal mencapai kesepakatan terkait langkah-langkah penanganan krisis hutang kawasan dalam pertemuan pekan ini, meredam permintaan untuk aset ber-yield tinggi. Aussie 82terdepresiasi untuk hari ke-3 versus Greenback setelah para trader kian memperbesar ekspektasi bahwa Reserve Bank of Australia akan memangkas suku bunganya dalam 12 bulan ke depan.

"Fokus minggu ini masih belum akan lepas dari kawasan Euro dan AS, yang akan menjadi penggerak utama mata uang," kata Khoon Goh, kepala ekonom pasar dan analis pada ANZ National Bank Ltd. di Wellington. "Dapat dikatakan kejatuhan Aussie benarbenar hanya merupakan simpati dengan apa yang terjadi di zona Euro." Para petinggi kawasan Euro akan bertemu di Brussels pada tanggal 21 Juli mendatang guna membahas upaya-upaya untuk mengatasi krisis, menurut pernyataan Presiden Uni Eropa Herman Van Rompuy pada 15 Juli lalu. Pertemuan tingkat tinggi ke-2 dalam satu bulan ini digelar menyusul kian memburuknya kekhawatiran terhadap krisis hutang.

Semoga info ini bermanfaat.

Salam CUan :)