Kamis, 18 Agustus 2011

Aussie Coba Ikuti Kenaikan Komoditas

Dollar Australia berhasil bangkit dan beranjak lebih tinggi pada perdagangan hari Rabu, untuk menyentuh level tertinggi dalam hampir 2-minggu terhadap mata uang AS seiring meningkatnya harga komoditas. Sebelumnya, mata uang yang juga disebut Aussie ini sempat memperoleh dorongan dari spekulasi bahwa pemerintah Swiss akan segera melakukan langkah agresif guna mengekang laju mata uang safe haven Franc, sebuah langkah yang akan memberikan dukungan positif untuk mata uang terkait komoditas yang lebih beresiko.

"Pasar merasa sedikit lebih nyaman dalam perdagangan hari Rabu," kata Steven Englander, kepala analis mata uang G-10 pada Citigroup Inc. di New York.

Semoga info ini bermanfaat.

Salam CUan :)